Jumat, 19 Agustus 2011

[news] G-Dragon menyumbangkan 50 juta won di hari ulangtahun nya!



Tergerak oleh fans nya yang menyumbangkan 20 juta won, G-Dragon juga menyumbangkan sejumlah besar uang di hari ulang tahun nya.




Ulangtahun ke 24 G-Dragon pada tanggal 18, di hari itu fans nya menyumbangkan 20 juta won untuk Seoul National University Children Hospital. Menurut YGE, setelah mempelajari ini, G-Dragon juga ingin menyumbangkan uangnya sendiri. Ia telah menyumbangkan total 50 juta won.

G-Dragon telah memberi tahu fans, 'Aku tidak akan menerima hadiah tahun ini.' Ia mengambil keputusan ini karena tidak ingin membebani fans yang telah mempersiapkan hadiah untuknya setiap tahun.

Perhatian G-Dragon telah menginspirasi fans untuk melangkah lebih maju dalam menolong orang lain. Daripada memberlikannya hadiah mereka mengumpulkan 20 juta dolar dan menyumbangkannya untuk rumah sakit anak yang telah menarik perhatian publik. Menurutnya, 'Fans telah mulai memikirkan sesama sekitarnya dan donasi mereka sangat berarti untukku.' Ia juga mengatakan ia bersedia melakukan pekerjaan sukarela. Apa yang ia lakukan telah menjadi tonggak peringatan bagi fandom . 

G-Dragon lalu melanjutkan,'Sangat tidak terduga. Aku sangat terkesan dengan apa yang dilakukan fans, Aku sudah berterimakasih pada dukungan yang selalu mereka berikanm dan mereka bahkan memiliki hati yang baik dengan memperhatikan kesulitan yang dialami sesama. Untuk itu aku juga ingin menyumbang 50 juta won untuk Seoul National University Children's Hospital. Ulang tahun ini akan menjadi ulang tahun paling berkesan yang pernah kumiliki.' 

Faktanya, G-Dragon telah mengambil bagian dalam YGE kampanye 'WITH' yang telah menyumbang rutin setiap tahun. Kampanye ini dimulai tahun 2009. Merupakan kampanye resmi dimana YGE menyumbang sebagian pendapatan penghasilan dari penampilan dan penjualan yang mereka dapat. 

G-Dragon bilang, 'Saat ini, kami sibuk dengan musik dan sulit untuk berkomunikasi dengan fans jadi aku mengambil kesempatan ini untuk bertindak positif untuk masyarakat.' 

Selain itu, keesokan harinya juga adalah hari peringatan ke 5 tahun Big Bang yang membuatnya semakin berarti. 

Source: Daum
Translated by: Rice @bigbangupdates.com
Indo by Marsha @VIPindonesia

0 komentar:

Posting Komentar